Camat Cijeruk Hadiri Sosialisasi Wawasan Kebangsaan di Pesantren Aisyah Abu Bakar
Camat
Cijeruk Moch. Sobar Mansoer, S.IP., M.SI. beserta Forkopimcam menghadiri
kegiatan Sosialisasi dan Edukasi Wawasan Kebangsaan yang diselenggarakan Pondok
Pesantren Aisyah Abu Bakar, Desa Cijeruk. Acara ini bertujuan untuk
meningkatkan kesadaran santri dan santriwati mengenai keamanan dan ketertiban
masyarakat (Kamtibmas) serta bahaya penyebaran paham intoleransi, radikalisme,
dan terorisme. Selain itu, kegiatan ini juga mengajak para guru dan santri
untuk mendukung terciptanya Pemilu damai yang mana pada tanggal 27 November
2024 nanti, akan diselenggarakan Pemilihan Kepala Daerah secara serentak Pemilihan
Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Bogor. Kehadiran
Camat Cijeruk diharapkan dapat memperkuat kerja sama antara pemerintah,
masyarakat, dan lembaga pendidikan dalam menjaga stabilitas keamanan dan
ketertiban di wilayah tersebut.